Cara Membuat Subdomain untuk Blogger Custom Domain (Rumahweb)


KURAZONE ~ Halo sahabat Kurazer, jumpa lagi dengan admin ganteng sejagat raya ini. Pada kesempatan kali ini saya share tentang "Cara Membuat Subdomain untuk Blogger Custom Domain (Rumahweb)"


Cara ini bisa kalian pergunakan apabila kalian ingin memiliki subdomain baru dengan menggunakan Top Level Domain yang sama, ya bisa diibaratkan seperti anak perusahaan dari domain utama, contohnya seperti ini : (sebuah subdomain yang masih dibawah naungan domain utama)

  1. Alamat blog utama >> https://www.kurazone.net
  2. Alamat blog anak perusahaan >> https://anu.kurazone.net


Nah, anu nya itu adalah anak perusahaan dari domain utama atau subdomain dari domain utama. Untuk membuat subdomain tersebut yang kita butuhkan hanyalah :

  1. Domain yang sudah terdaftar dan masih aktif
  2. Blog lain yang akan dihubungkan dengan subdomain

Dalam contoh kasus ini saya menggunakan layanan Rumahweb. Jika kalian tidak menggunakan layanan Rumahweb pun tidak masalah, karena saya rasa pengaturannya hampir mirip.

1. Masuk ke Akun Blogger
2. Pilih Setelan >> Dasar
3. Pilih +Siapkan URL pihak ketiga untuk blog Anda
4. Masukkan URL subdomainnya
5. Simpan
6. Pilih Edit






7. Darisini dibiarin aja dulu, sekarang kita pindah ke tab baru untuk membuka Akun Rumahweb >> Masuk ke Client area
8. Masuk ke bagian pengaturan DNS nya
9. Tambahkan pengaturan DNS untuk subdomain yang anda masukkan tadi, dalam contoh kali ini adalah subdomain toku.kurazone.net


10. Sehingga pengaturan Record type CNAME nya seperti ini :


11. Kemudian untuk pengaturan Record type A nya seperti ini :
Pengisian Record type A ini diisi sebanyak 4 kali dengan IP Address yang berbeda, yaitu :
- 216.239.32.21
- 216.239.34.21
- 216.239.36.21
- 216.239.38.21

12. Hasilnya nanti akan seperti ini, yang terdiri dari 1 type CNAME dan 4 type A


13. Kembali lagi ke tab Blogger yang tampilannya masih kayak gini. Pada bagian "Alihkan bla bla bla" itu tidak perlu dicentang, biarin aja. Tujuannya adalah supaya domain utama tidak dialihkan ke domain sub nya.


14. Pilih SIMPAN

Darisini URL subdomain nya masih belum bisa diakses, itu dikarenakan masih ada propagasi domain. Biasanya membutuhkan waktu 2 hingga 5 menit.

Sembari menunggu propagasinya selesai, kalian bisa mensetting protokolnya ke HTTPS dengan cara memilih YA


HASIL JADI >> https://toku.kurazone.net


Note : pada saat menerapkan hal ini, biasanya centang alihkan ke www pada DOMAIN UTAMA akan hilang. Silakan masuk ke settingan blog yang menggunakan DOMAIN UTAMA dan centang kembali alihkan ke www nya.

Setelah mengetahui cara ini, kalian bisa bikin subdomain baru lagi dengan cara yang sama. Bebas mau bikin berapa subdomain, seperti dibawah ini : (Asalkan domain utama nya masih bisa diakses)
  1. tekno.domainmu.com
  2. otaku.domainmu.com
  3. game.domainmu.com
  4. portfolio.domainmu.com
  5. health.domainmu.com
  6. asuransi.domainmu.com
  7. gadget.domainmu.com
  8. mobil.domainmu.com
  9. motor.domainmu.com
  10. oto.domainmu.com
  11. dll.
Jika memang berniat ingin memiliki beberapa subdomain yang banyak, maka kalian harus benar benar menjaga domain kalian tersebut, jangan sampai kalian lupa melakukan perpanjangan terhadap domain kesayangan kalian. Karena jika lupa memperpanjang masa aktif pada domain utama, maka subdomain tersebut juga akan mokad. Sayangi domainmu seperti kamu merawat anakmu sendiri :v

Itulah informasi mengenai "Cara Membuat Subdomain untuk Blogger Custom Domain (Rumahweb)", selamat mencoba dan semoga bermanfaat.





Lebih baru Lebih lama